Rabu, 24 Juli 2024

Ini 6 Cara untuk Mengatasi Kuku Cantengan

| Rabu, 24 Juli 2024

 Rabu, 24 Juli 2024

“Cantengan merupakan kondisi di mana bagian ujung kuku tumbuh ke dalam kulit dan menyebabkan nyeri, bengkak, serta kemerahan. Kondisi ini bisa diatasi dengan banyak cara seperti merendam kaki dengan air hangat, menggunakan tea tree oil, hingga mengoleskan sejumlah obat yang mengandung antibiotik.”

Ini 6 Cara untuk Mengatasi Kuku Cantengan

nuansaradiobojonegoro.com, Cantengan adalah suatu kondisi di mana ujung kuku tumbuh ke dalam kulit. Biasanya ini banyak terjadi pada ibu jari kaki, ditandai dengan timbulnya rasa nyeri, bengkak, hingga kemerahan pada kuku dan area sekitarnya. 

Meski ini merupakan hal yang umum terjadi, kamu tetap harus mewaspadainya, ya. Sebab cantengan yang tidak diatasi dengan tepat bisa menyebabkan infeksi. 

Apabila cantengan masih tergolong ringan dan belum menimbulkan infeksi, kondisi ini masih bisa kamu ditangani di rumah. Mau tahu seperti apa caranya?

Cara Mengatasi Kuku Cantengan

Berikut ini sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi kuku cantengan, seperti: 

1. Merendam kaki dengan air hangat 

Sebelum memutuskan untuk menggunakan obat, kamu bisa atasi kuku cantengan dengan merendam kaki di air hangat. 

Caranya cukup dengan menyiapkan air hangat, lalu beri garam secukupnya. Setelah itu, kamu bisa rendam jari yang mengalami cantengan selama 15 hingga 30 menit. Selain merendam kaki, kamu bisa juga mengompres kuku yang mengalami cantengan dengan air hangat dan garam. 

Lakukan cara tersebut tiga kali sehari untuk mengurangi rasa nyeri dan pembengkakan pada jari kaki.

2. Mengoleskan tea tree oil

Cara berikutnya, kamu bisa gunakan tea tree oil untuk meringankan rasa sakit, serta mengurangi risiko infeksi akibat kuku yang tumbuh ke dalam. 

Tea tree oil kaya akan kandungan flavonoid, yang berperan sebagai antiinflamasi, antiseptik, serta antibakteri. Kamu cukup mengoleskan tea tree oil secukupnya pada area jari yang mengalami cantengan. Biarkan hingga tea tree oil kering, lalu oleskan kembali jika dirasa perlu.

3. Menggunakan obat oles

Jika cantengan sudah sampai mengganggu aktivitas sehari-hari, kamu bisa coba gunakan obat oles, ya. Pilih obat oles yang mengandung antibiotik dan antiradang, untuk meredakan nyeri serta meminimalisir terjadinya peradangan dan infeksi.  

4. Menggunakan sepatu terbuka 

Berikutnya saat kaki mengalami cantengan, kamu disarankan untuk menggunakan sepatu terbuka. Ini dilakukan untuk mengurangi tekanan pada jari-jari kaki, sehingga nyeri dan peradangan bisa berkurang. 

Di sisi lain, sepatu terbuka juga akan memberi ruang tambahan pada kaki yang mengalami cantengan, sehingga proses penyembuhan bisa lebih cepat. 

Saat menggunakan sepatu terbuka, jangan lupa untuk menutup jari kuku yang mengalami cantengan dengan kasa, ya. Ini perlu dilakukan agar kuku kaki tetap bersih, serta terhindar dari debu dan kotoran. 

5. Merendam kaki dengan cuka apel

Selain menggunakan air hangat dan garam, kamu bisa juga atasi cantengan dengan merendam kaki menggunakan cuka apel. Kamu hanya perlu mencampurkan air secukupnya dengan sedikit cuka apel, kemudian rendam kaki selama kurang lebih 20 menit. 

Meski masih diperlukan penelitian lebih lanjut, cara yang satu ini dipercaya bisa bantu mengatasi cantengan secara alami. Sebab di dalam cuka apel mengandung antioksidan yang bersifat antibakteri serta antiinflamasi, untuk mengatasi berbagai masalah kulit. 

6. Rutin potong kuku

Terakhir, pastikan kamu memotong kuku secara rutin dan benar. Potong kuku mulai dari tepi, lalu ke bagian tengah kuku. Potong kuku secara lurus, serta hindari memotong kuku terlalu pendek. 

Apabila cantengan sudah sampai menimbulkan infeksi atau keluar nanah, sebaiknya segera lakukan konsultasi ke dokter. 

Biasanya dokter akan melakukan tindakan berupa pencabutan kuku yang menancap terlalu dalam, serta mengeluarkan nanah untuk menghindari perluasan infeksi.


Sumber : halodoc.com

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar